Rabu, November 27, 2024

Musisi Bandung Rilis Lagu Simpan Saja Dulu Rasamu

JAKARTA, TrijayaNews.id – Di bulan Agustus ini, musisi asal kota Bandung JT Farrel, merilis karya terbarunya. Karya musik ini adalah lagu yang ditulis oleh dirinya sendiri dan sekaligus merupakan single ketiga miliknya, setelah single “Tak Punya Hati” yang dirilis bulan September tahun lalu.

Karya musik ini didukung oleh tim VMP RECORDS. Proses rekaman dilakukan di studio di kota Tangerang milik VMP RECORDS. Lagu berjudul “Simpan Saja Dulu Rasamu” ini diproduksi dengan nuansa akustik, sesuai dengan keinginan JT Farrel sejak pertama lagu ini ditulis.

“Simpan Saja Dulu Rasamu” merupakan sebuah lagu yang ditujukan JT Farrel kepada seseorang yang pernah dekat dengannya tetapi belum selesai dengan masa lalunya. Dia berhasil mendapatkan tempat yang spesial di dalam hati Farrel, tetapi usahanya itu merupakan love bombing yang menimbulkan perasaan senang sesaat. Jauh di dalam lubuk hatinya, Farrel dapat merasakan bahwa cinta yang diberikannya tidaklah tulus.

Baca Juga :  Bantuan Pemulihan Ekonomi Sudah Diserap Keluarga Miskin

“Pabila engkau tak dapat merelakannya, kembali dan peluk saja dirinya” merupakan sebuah ungkapan lirik yang diberikan kepada orang tersebut.

“Gua tidak mau menerima cinta yang tidak sepenuh hati, mendingan suruh dia pergi aja dari hidup gua.”, kira-kira itulah yang menggambarkan makna dari lagu ini secara keseluruhan.

Mulai Jumat 9 Agustus 2024 ini, single “Simpan Saja Dulu Rasamu” sudah dapat didengarkan di semua digital music streaming platform. Instagram: @jtfarrel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini

Perkuat Komitmen sebagai Agent of Development, BNI Gandeng Batumbu Perluas Akses Pembiayaan bagi UMKM

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, terus memperluas jangkauan pembiayaan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan menjalin...

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi, Tandas Wamenkop

Trijayanews.id, Padang - Kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB) Bank Nagari, yang dinilai sukses mengembangkan skala bisnis koperasi dalam ekosistem holding. Mendapatkan apresiasi dari...

Sabet Best Employer Brand on LinkedIn Talent Awards Indonesia 2024, BNI Pimpin Masa Depan Dunia Kerja

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, menorehkan prestasi dengan meraih penghargaan, sebagai Best Employer Brand on LinkedIn Talent Awards...

BNI Optimalkan Layanan Digital untuk Permudah Nasabah Manulife Bayar Premi

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus memperkuat inovasi layanan digitalnya dengan menggandeng Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia)....

Berita Terkait

Tentang Kami

Ikuti Kami

Copyright @ 2020 TrijayaNews.id. All right reserved