Kamis, November 28, 2024

Hargai Pejuang Kemerdekaan, Sahabat Ganjar Bedah Rumah Untuk Veteran Surabaya

Masih dalam rangkaian acara memperingati hari Pahlawan, Sahabat Ganjar diberi kesempatan untuk ziarah ke salah satu makam pahlawan nasional (MPN) Indonesia, yakni Bung Tomo, di Taman Pemakaman Umum (TPU) Ngagel Rejo. Rabu (10/11/2021).

SURABAYA, TrijayaNews.id – Masih dalam rangkaian acara memperingati hari Pahlawan, Sahabat Ganjar diberi kesempatan untuk ziarah ke salah satu makam pahlawan nasional (MPN) Indonesia, yakni Bung Tomo, di Taman Pemakaman Umum (TPU) Ngagel Rejo. Rabu (10/11/2021).

Dipimpin langsung oleh Ketua Umum Sahabat Ganjar Jaka Saptana, ziarah diawali pembacaan doa bersama dengan puluhan Sahabat Ganjar, suasana terlihat syahdu begitu doa dilantunkan di depan makam Bung Tomo.

Usai berziarah, Sahabat Ganjar melanjutkan kegiatan sosialnya dengan melakukan aksi “Bedah Rumah Untuk Veteran” yang dilakukan kepada 2 veteran di Surabaya.

Djunaedi (77 tahun), seorang pejuang era kemerdekaan yang tinggal di Jl. Embong Malang no 38 Genteng, Kota Surabaya, Jawa Timur, penuh suka cita karena kedatangan berkah dari Sahabat Ganjar. Bagaimana tidak tempat tinggal sederhananya disambangi Sahabat Ganjar dan dihadiahi bedah rumah.

Ketua umum Sahabat Ganjar berharap acara bedah rumah bagi veteran di surabaya dapat bermanfaat, sebagai wujud rasa penghormatan Sahabat Ganjar bagi pahlawan pejuang kemerdekaan.

“Program Aksi Peduli Sosial merupakan penghargaan Sahabat Ganjar kepada para pahlawan atas jasa-jasanya memperjuangkan kemerdekaan dan kedaulatan bangsa.” tutur Jaka Saptana selaku Ketua Umum DPP Sahabat Ganjar.

Sementara itu Djunaedi hanya bisa bersyukur kepada Allah Ta’ala karena tidak pernah menyangka melalui Sahabat Ganjar rumahnya dapat dibedah agar dapat layak huni ditinggali bersama keluarganya.

“Alhamdulillah. Terima Kasih Sahabat Ganjar, kami sangat bersyukur dan berterima kasih bantuan bedah rumahnya,” ujarnya berkali-kali.

Bukan hanya Pak Djunaedi saja, bedah rumah Sahabat Ganjar juga menyasar keluarga veteran Bapak Mansoer (80 tahun) yang dulunya adalah seorang pengawal Bapak Pendiri Bangsa kita Ir. Soekarno. Mansyur yang memiliki jasa besar di era Presiden Soekarno saat ini tinggal di rumah sederhana yang dianggap kurang layak huni.

Baca Juga :  Pasokan Air Bersih Jadi Kebutuhan Utama Pengungsi Bencana Luwu Utara

Kediaman Mansoer yang berlokasi di Semolo Waru Utara Gang 1/5B, Surabaya, tidak luput dari bidikan. Sama halnya dengan keluarga Djunaedi, Mansoer juga mendapatkan kado Hari Pahlawan berupa rumahnya yang dibedah oleh Tim Sahabat Ganjar.

Ketua DPW Jawa Timur Bambang Wahyuono mengatakan bahwa “hal ini dilakukan untuk menghargai pahlawan kita. karena memang tanpa adanya perjuangan mereka. Kita tidak bisa menikmati kebebasan yang di rasakan Negara kita saat ini. Apalagi dimasa pandemi sepert ini. Banyak orang-orang yang kurang mampu, kita sebisanya harus menolong.” Tegas Bambang Wahyuono.

Dimasa pandemi saat ini berbagai upaya dilakukan oleh Sahabat Ganjar untuk membantu meringankan beban mereka. “Ya lagi-lagi saya hanya berharap, apa yang kami lakukan ini adalah sebagai cermin untuk membantu saudara-saudara kita yang kurang mampu, apalagi masa-masa sulit sepert ini.” Tandas Indah CH, selaku Humas DPP Sahabat Ganjar menerangkan.

Acara puncak memperingati hari Pahlawan ditutup dengan silaturahmi dan perkenalan Sahabat Ganjar dengan Purnawirawan yang berlokasi di Agis Restaurant, Surabaya. Acara berjalan dengan penuh keakraban. Sahabat Ganjar dan puluhan Purnawirawan dari berbagai matra tidak lupa untuk mentaati protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah, seperti menjaga jarak dan memakai masker dalam kegiatan kali ini.

Baca Juga :  Janda 5 Anak di Nisel Jadi Tersangka Atas Fitnah Penganiayaan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini

Perkuat Komitmen sebagai Agent of Development, BNI Gandeng Batumbu Perluas Akses Pembiayaan bagi UMKM

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, terus memperluas jangkauan pembiayaan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan menjalin...

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi, Tandas Wamenkop

Trijayanews.id, Padang - Kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB) Bank Nagari, yang dinilai sukses mengembangkan skala bisnis koperasi dalam ekosistem holding. Mendapatkan apresiasi dari...

BNI Perluas Layanan untuk Diaspora Indonesia di Belanda melalui Implementasi KMILN

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, bersama Kementerian Luar Negeri Direktorat Jenderal Informasi dan Diplomasi Publik mengadakan sosialisasi, dan...

Sabet Best Employer Brand on LinkedIn Talent Awards Indonesia 2024, BNI Pimpin Masa Depan Dunia Kerja

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, menorehkan prestasi dengan meraih penghargaan, sebagai Best Employer Brand on LinkedIn Talent Awards...

BNI Optimalkan Layanan Digital untuk Permudah Nasabah Manulife Bayar Premi

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus memperkuat inovasi layanan digitalnya dengan menggandeng Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia)....

Berita Terkait

Tentang Kami

Ikuti Kami

Copyright @ 2020 TrijayaNews.id. All right reserved