Senin, Desember 4, 2023

KAI Tambah Perjalanan KA pada Libur Panjang Akhir Pekan

Menyambut libur panjang akhir pekan, KAI menambah beberapa perjalanan KA pada periode 19 s.d 23 Agustus untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah pelanggan kereta api.

JAKARTA, TrijayaNews.id – Menyambut libur panjang akhir pekan, KAI menambah beberapa perjalanan KA pada periode 19 s.d 23 Agustus untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah pelanggan kereta api.

“KAI menambah perjalanan kereta api dalam rangka menyambut libur Tahun Baru Islam dan cuti bersama akhir pekan ini,” ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus.

Adapun KA-KA yang ditambahkan pada akhir pekan ini diantaranya KA Gajayana (Gambir – Malang pp), Jayabaya (Pasar Senen – Malang pp), Jaka Tingkir (Pasar Senen – Purwosari pp), Dharmawangsa (Pasar Senen – Surabaya Pasarturi pp), Harina (Bandung – Surabaya Pasarturi pp), Pasundan (Kiaracondong – Surabaya Gubeng pp) dan berbagai KA dengan tujuan kota-kota lainnya.

Cek jadwal selengkapnya dan pesan tiket mulai H-7 di aplikasi KAI Access, web KAI, dan seluruh channel penjualan resmi tiket KAI lainnya. Pemesanan pada loket di stasiun hanya dilayani 3 jam sebelum jadwal keberangkatan.

Pada perjalanan 19-23 Agustus 2020, KAI rata-rata mengoperasikan 260 KA perhari, atau naik 21% dari periode yang sama pada pekan sebelumnya yaitu rata-rata 215 KA perhari.

Khusus perjalanan KA Jarak Jauh, jumlahnya mencapai rata-rata 88 KA Jarak Jauh perhari pada periode tersebut. Naik 49% dari periode yang sama pada pekan sebelumnya yaitu rata-rata 59 KA Jarak Jauh perhari.

Baca Juga :   Klinik Pengawasan, Terobosan Baru Tingkatkan Akuntabilitas Lembaga

“Dengan adanya hari libur yang berdekatan ini, minat masyarakat untuk naik kereta api terus tumbuh dari hari ke hari,” ujar Joni.

Terlihat pada periode libur HUT RI pekan lalu, volume pelanggan pada keberangkatan 14 s.d 17 Agustus 2020 mencapai 266.424 pelanggan. Jumlah tersebut naik 29% dibanding periode yang sama pada pekan sebelumnya yaitu sebanyak 207.297 pelanggan

Lebih rinci, kenaikan pada KA Jarak Jauh sebesar 45% dari 59.436 pelanggan menjadi 85.983 pelanggan. Sedangkan untuk KA Lokal naik 22% dari 147.861 pelanggan menjadi 180.441 pelanggan.

“KAI tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan rutin menyosialisasikan Gerakan 3M yaitu Mencuci Tangan, Memakai Masker, dan Menjaga Jarak kepada pelanggan untuk memastikan keselamatan dan kesehatan pelanggan pada perjalanan kereta api,” tutup Joni.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai perjalanan KA pada libur panjang akhir pekan ini, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di 021-121, email cs@kai.id, dan media sosial KAI 121.

Berita Terkini

BNI Dapat Penghargaan The Best CEO of The Most Sustainable Bank

TrijayaNews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI kembali membuktikan komitmennya sebagai bank milik negara dalam implementasi prinsip keuangan berkelanjutan. Perseroan mendapatkan...

Transparan Penyingkapan Laporan ESG, BNI Raih Penghargaan Investor Trust-BGK Foundation

TrijayaNews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI sebagai bank milik Negara, konsisten dalam penyingkapan laporan Environmental Social Governance (ESG). Penyingkapan laporan...

BNI Emerald Siap jadi Terbaik di Industri Wealth Management, Tampil dengan Wajah Baru

TrijayaNews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, berkomitmen memberikan nilai tambah serta semangat, untuk terus menjadi mitra pilihan utama nasabah...

BNI Dukung Technopreneurship Trisakti Menuju Green Campus

Trijaya News.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, proaktif mendukung Universitas Trisakti untuk mempromosikan inovasi dan kewirausahaan teknologi, yang berkelanjutan...

BNI Gelar Operasi Katarak di Indonesia Timur Turut Mencegah Kebutaan

TrijayaNews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, bekerja sama dengan Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) SCTV Indosiar, mengadakan bakti...

Berita Terkait

Tentang Kami

Ikuti Kami

Copyright @ 2020 TrijayaNews.id. All right reserved