Kabar Mundurnya Erlangga Hartarto dan Sri Mulyani semakin Santer dari Kabinet Merah Putih

Nasional53 Dilihat
banner 468x60

Trijayanews.id, Jakarta – Tak dipungkiri semakin santer kabar bakal mundurnya Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (SMI) dan Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto dari Kabinet Merah Putih. Benar demikian?

Ketidaksepahaman antara SMI dan Bappenas terkait proyeksi pertumbuhan ekonomi diduga menjadi pemicu utama. Situasi ini sebenarnya telah diprediksi sejak awal pembentukan kabinet.

banner 336x280

“Bappenas mengusulkan target pertumbuhan ekonomi sebesar 8 persen, sesuai harapan Presiden Prabowo. Namun, Sri Mulyani tetap bersikukuh di angka 5 persen,” ungkap seorang sumber dari Kementerian Keuangan, dikutip dari The Asian Post, Selasa (11/3/2025).

Belum rampungnya APBN dan kompleksitas perencanaan anggaran juga disebut-sebut sebagai alasan di balik kemungkinan mundurnya SMI.

Sebagai menteri yang bertanggung jawab atas kebijakan fiskal, SMI dikabarkan merasa tidak nyaman dengan kondisi ini.

Baca Juga :  Menko PMK Sidak ke Kampung Nelayan Jakarta Utara

“Sri Mulyani sangat memahami potensi risiko terhadap keuangan negara dalam situasi saat ini, terlebih dengan target pertumbuhan yang begitu ambisius,” ujar sumber tersebut.

Sementara itu, alasan mundurnya Airlangga Hartarto diduga berkaitan dengan dinamika internal Partai Golkar.

Dukungan politik dari partainya disebut melemah, membuat posisinya di kabinet semakin tak pasti.

“Ada kemungkinan dia akan digantikan oleh Agus Gumiwang Kartasasmita,” kata sumber lainnya.

Presiden Prabowo sendiri dikabarkan telah menyiapkan Thomas Djiwandono sebagai calon pengganti SMI jika ia benar-benar meninggalkan kabinet. (plgns)*

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *