Kamis, November 28, 2024

Fernando Alonso Kembali ke Formula 1 bersama Renault

ENSTONE, TrijayaNews.id – Fernando Alonso resmi kembali ke ajang Formula 1 (F1) pada 2021 mendatang bersama Renault Sport. Dia bakal menggantikan Daniel Ricciardo yang bakal bergabung dengan McLaren musim depan.

Kabar kembalinya Alonso sudah tercium, begitu Ricciardo dipastikan bakal meninggalkan Renault. Apalagi pembalap asal Spanyol itu diketahui sangat ingin kembali ke F1 setelah vakum sejak akhir 2018.

Pembalap berusia 38 tahun itu pun senang bisa kembali membela Renault. Pasalnya, dia memang pernah membela tim yang bermarkas di Enstone tersebut pada periode 2002 hingga 2006. Dia bahkan menjadi juara dunia bersama Renault pada 2005 dan 2006.

“Renault adalah keluarga saya, dan memiliki kenangan indah di F1 bersama dua gelar juara dunia. Tetapi, saya sekarang siap menatap masa depan,” kata Alonso di laman resmi Renault, Rabu (8/7/2020).

Baca Juga :  Perangi Rasisme, Lewis Hamilton Bakal Berlutut di F1 GP Austria

Alonso merasa Renault memiliki ambisi yang begitu besar. Terlebih tahun depan Renault tidak akan memasok mesin kepada pabrikan lain dan fokus pada pengembangan mesin untuk tim utama.

“Saya begitu bangga dan emosional bisa kembali ke tim yang telah membuka karier. Sekarang mereka memberikan saya untuk kembali ke level tertinggi. Saya memiliki prinsip dan ambisi yang sejalan dengan proyek tim,” ujarnya.

“Saya akan membagikan seluruh pengalaman dengan semua anggota tim, mulai dari mekanik hingga rekan satu tim. Mereka semua ingin melakukan segalanya untuk kembali ke puncak podium, sama seperti saya,” tutur Alonso.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini

Perkuat Komitmen sebagai Agent of Development, BNI Gandeng Batumbu Perluas Akses Pembiayaan bagi UMKM

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, terus memperluas jangkauan pembiayaan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan menjalin...

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi, Tandas Wamenkop

Trijayanews.id, Padang - Kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB) Bank Nagari, yang dinilai sukses mengembangkan skala bisnis koperasi dalam ekosistem holding. Mendapatkan apresiasi dari...

Sabet Best Employer Brand on LinkedIn Talent Awards Indonesia 2024, BNI Pimpin Masa Depan Dunia Kerja

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, menorehkan prestasi dengan meraih penghargaan, sebagai Best Employer Brand on LinkedIn Talent Awards...

BNI Optimalkan Layanan Digital untuk Permudah Nasabah Manulife Bayar Premi

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus memperkuat inovasi layanan digitalnya dengan menggandeng Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia)....

Berita Terkait

Tentang Kami

Ikuti Kami

Copyright @ 2020 TrijayaNews.id. All right reserved