Rabu, November 27, 2024

Instagram Perbolehkan Kreator Jual Produk di Dalam Aplikasi

SAN FRANCISCO, TrijayaNews.id – Instagram terus mengembangkan fitur Shopping di platform-nya. Dalam perubahan kebijakan, Instagram memungkinkan lebih banyak bisnis untuk berjualan.

Commerce Eligibility Requirement Instagram terbaru kini mencakup lebih banyak jenis bisnis, termasuk kreator kecil seperti pembuat sabun, seniman, blogger makanan, dan banyak lagi. Mulai 9 Juli di setiap wilayah Instagram Shopping tersedia, penjual yang memenuhi persyaratan kelayakan baru dapat membuat etalase digital yang bisa dijelajahi penggemar mereka.

Instagram memberikan beberapa contoh jenis pengguna yang mendapatkan manfaat dari perubahan ini. Misalnya, musisi yang menjual barang dagangan band, perajin yang menjual barang dagangan mereka secara online, atau kreator yang memenuhi syarat.

Penjual yang memenuhi syarat ini dapat menggunakan shopping tag. Shopping tag ini akan digunakan pelanggan potensial untuk menemukan produk mereka, sebagaimana dikutip dari Slash Gears, Rabu (24/6/2020).

Baca Juga :  Jajal Mobil Listrik, Presiden Dorong Pembangunan Ekosistem Mobil Listrik

Bagi bisnis di Amerika Serikat yang telah disertakan dalam tes checkout Instagram, pelanggan mereka dapat memesan langsung di aplikasi Instagram. Sedangkan untuk semua orang, etalase digital Instagram sebaliknya mengarahkan pengguna ke website penjual untuk pembelian.

Jadi, bila berencana berjualan di Instagram, Anda harus memiliki satu website dengan semua produk yang dijual. Etalase digital Instagram akan menggunakan shopping tag dari website ini, sehingga pengguna memiliki tempat yang konsisten untuk membeli produk dari penjual.

Instagram mengatakan, mereka akan memberitahu pengguna mengenai apakah disetujui sebagai seller. Jika permintaan pengguna ditolak, mereka akan memberikan penjelasan lebih lanjut.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini

Perkuat Komitmen sebagai Agent of Development, BNI Gandeng Batumbu Perluas Akses Pembiayaan bagi UMKM

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, terus memperluas jangkauan pembiayaan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan menjalin...

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi, Tandas Wamenkop

Trijayanews.id, Padang - Kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB) Bank Nagari, yang dinilai sukses mengembangkan skala bisnis koperasi dalam ekosistem holding. Mendapatkan apresiasi dari...

Sabet Best Employer Brand on LinkedIn Talent Awards Indonesia 2024, BNI Pimpin Masa Depan Dunia Kerja

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, menorehkan prestasi dengan meraih penghargaan, sebagai Best Employer Brand on LinkedIn Talent Awards...

BNI Optimalkan Layanan Digital untuk Permudah Nasabah Manulife Bayar Premi

Trijayanews.id, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus memperkuat inovasi layanan digitalnya dengan menggandeng Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia)....

Berita Terkait

Tentang Kami

Ikuti Kami

Copyright @ 2020 TrijayaNews.id. All right reserved